CARA KERJA KOMPUTER
A. KOMPUTER DALAM RUANG KERJA
Komputer bekerja dalam lingkungan yang terbentuk atas HARDWARE, SOFTWARE,dan STAFyang mengatur sistem.
HARDWARE, merupakan perlengkapan fisik yang memproses dan membuat informasi. Sedangkan SOFTWARE adalah
B. PERPUTARAN PROSES KOMPUTER
Untuk memudahkan gambaran bagaimana komputer membuat informasi?, kita akan melihat dan mengamati sebuah contoh. Misalkan ada sebuah proses tentang cek dari sebuah Bank, akan diperlihatkan bagaimana sebuah penyimpanan uang diproses. Setelah petugas memasukkan nomor accountdari nasabah, jenis transaksi dan jumlah uangnya, semua masuk ke dalam terminal komputer dan tercatat ada pemasukan sebesar Rp 1.000.000,00 dan jumlah total uang di memori utama.
Proses perputaran komputer antara lain :
1. Proses pemasukan data dilakukan secara otomatis.
2. Sebuah bagian dari unit pengawas (Control Unit)
3. Perintah tersebut kemudian dijalankan ketika data yang dimasukkan petugas teller dibaca dalam memori utama.
4. Kumpulan instruksi kedua, Misal : mengambil catatan tentang transaksi.
5. Rangkaian instruksi ketiga memperoleh catatan dengan menambahkan simpanan ke dalam tabungan yang menghasilkan jumlah tabungan yang lebih besar, yang kemudian menulis catatan baru ke disk.
6. Rangkaian terakhir mengirimkan jumlah tabungan baru ke terminal tempat teller bekerja.
7. Muncul dalam tampilan layar komputer untuk diverifikasi.
Akhirnya, ketika seorang teller atau pengguna terakhir (end user) melakukan dialog dengan komputer, pertukaran data dan informasi disebut interactive processing (pengolahan interaktif).
Suatu contoh : Komputer meminta teller untuk memasukkan nama account si nasabah. Sang teller memasukkan nomor account itu. Setelah komputer memverifikasi nomor tersebut, kemudian komputer menanyakan apakah entry yang dimaksut adalah pengambilan atau tabungan, dan seterusnya sampai informasi yang dibutuhkan dimasukkan untuk diproses.
C. PEMASUKAN DATA
Data dimasukan baik dalam bentuk satuan (batches) atau dalam bentuk alur(line). Dalam Batch Processing, sebuah kelompok transaksi yang sejenis dimasukan untuk diproses pada saat terakhir. Contohnya : Cek Bank, semua cek di Account nasabah Bank biasanya dikelompokkan dalam Batch, untuk disortit dalam alat pembaca sortir.
Sementara semua informasi disimpan dalam data storage komputer Bank, pada malam hari baru dikirim ke Komputer Server Pusat ( Komputer Pusat / Utama) untuk pembaruan akhir (final update). Prosesnya yang benar-benar berlawanan dengan Batch yaitu on-line Processing. Seorang teller memasukan data sejumlah simpanan (atau pengambilan) melalui input processor (keyboard, mouse, magnetic card). Kemudian diterima oleh komputer dan dimasukan dalam memori utama. Di dalam on-line, data disimpan dalam penyimpanan data sementara yang dapat berupa main server.
Prinsip Kerja Memory Komputer
Di sistem ini, memori adalah urutan byte yang dinomori (seperti “sel” atau “lubang burung dara”), masing-masing berisi sepotong kecil informasi. Informasi ini mungkin menjadi perintah untuk mengatakan pada komputer apa yang harus dilakukan. Sel mungkin berisi data yang diperlukan komputer untuk melakukan suatu perintah. Setiap slot mungkin berisi salah satu, dan apa yang sekarang menjadi data mungkin saja kemudian menjadi perintah.
D. PEMILIHAN PROGRAM
Untuk pemilihan program, setiap transaksi harus dilakukan seketika, teller harus on-line. Dimana uang tunai sering diperlukan dan neraca keuangan harus selalu baru dan semua transaksi diperlihatkan secara akurat.
Untuk menyortir cek dan mempersiapkan hasil informasi untuk omputer membuat neraca keuangan Bank setiap kali pada saat hari terakhir yang paling tepat yaitu melakukan Batch Processing.
E. PC SEBAGAI TERMINAL
Terminal adalah Perangkat Pemasukan Data yang paling utama. Terminal digunakan untuk pemasukan Data On-Line (On-Line Data Entry). Pengolah kata (Word Processing). Surat Elektronis, dan masih banyak lagi. Terminal dikelompokan dam dua kategori yaitu : 1) Dumb terminal, adalah tidak diprogram, terminal ini hanya secara sederhana mengirimkan dan menerima informasi antara pemakai dengan komputer. 2) Intelligen Terminal, adalah dapat diprogram khusus oleh pemakai. Terminal ini terdiri atas Processor, main memori, high level language seperti BASIC, dan kemampuan mengedit, memformat, dan lainnya.
F. PERANGKAT INPUT KHUSUS
1) Magnetik Ink Charakter (MICR) : alat ini banyak digunakan untuk transaksi di Bank. Contoh : Kartu ATM (Auto Teller Machine). Dimana pada satu sisi kartu terdapat lajur hitam terbuat dari tinta magnetik yang berisi data yang dapat dibaca oleh komputer.
2) Optical Charakter Recoguition (OCR) : alat ini untuk membaca data yang dipantulkan menjadi sandi elektronis yang menunjukan adanya karakter.
3) Point Of-Sale (POS) untuk memasukan data hasil penjualan langsung pada saat transaksi dilakukan, Misal : di pasar swalayan, dan restoran siap saji.
4) Barcode adalah garis kode yang berisi harga, merek, jenis barang, ukuran dan informasi lain yang sejenis. Ketika kode garis ini dibaca scanner, data dapat segera di verifikasi.
5) Electronic Funds Transfer (EFT) untuk memudahkan Bank dalam menangani transaksi dengan nasabah melalui kecepatan elektronis, pembayaranya melaui telepon, pembayaran langsung, dan ATM.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar